Slank: Fatin Jangan Buka Jilbab
Grup band Slank tampil sebagai penutup pada gala ke 2 X Factor Indonesia | Foto: tribunnews.com |
Tak sedikit artis yang mendukung Fatin Shidqia Lubis di ajang X Factor Indonesia. Grup band Slank yang tampil menutup penampilan para kontestan di X Factor Indonesia pada Gala ke 2, menyatakan dukungannya terhadap Fatin. Tidak hanya mendukung, grup band Slank juga berharap agar Fatin tetap menjaga penampilan dan gayanya.
"We support the little one with jilbab," kata Slank, di studio RCTI, Jakarta, Jumat, 1 Maret 2013. Mereka pun berpendapat bahwa menjadi penyanyi itu tidak hanya harus bagus suaranya, tapi enak penampilannya dan punya karakter.
Slank berharap Fatin bisa menjaga karakter suaranya agar bisa bertahan di industri musik Indonesia. Menurut Bimbim, terlepas dari ajang ini, hal yang menentukan mereka adalah karya mereka dan cara bagaimana mereka bisa menjadi berbeda.
Bimbim meminta Fatin untuk jangan bergoyang. "Fatin jangan buka jilbab, dan jangan goyang," kata Bimbim, disambut oleh seruan pendukung Fatin lainnya.
Namun, komentar Slank bukan berarti membuat Fatin harus kaku dan monoton, sebenarnya perlu mengolah kreatifitas untuk menampilkan show yang menabjukkan, bukan sekedar goyang ini itu yang membuat seorang bintang melejit bukan karena kualitas dan kerja kerasnya mengasah bakat, namun karena sensasionalitas yang selalu terulang dan dilakukan oleh para bintang yang sedang haus popularitas.
Fatin punya bakat, Fatin punya pendukung. Fatin harus berbeda!
Sumber : tempo.co
0 comments: